Kementerian
Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) memasuki
tahap Uji Publik dan dinyatakan lolos untuk menyampaikan presentasi
sebagai tahapan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi
Publik Tahun 2025, yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Pusat
(KIP), Rabu (19/11/2025). Presentasi Uji Publik Kementerian ATR/BPN
disampaikan oleh Wakil Menteri (Wamen) ATR/Wakil Kepala (Waka) BPN, Ossy
Dermawan.
"Bapak Menteri Nusron Wahid selalu mengingatkan,
pelayanan harus cepat, akuntabel, bersih, dan tidak membeda-bedakan
masyarakat. Untuk itu, Kementerian ATR/BPN terus berusaha memperbaiki
diri, memperbaiki proses, beradaptasi, dan memastikan setiap langkah
pelayanan berjalan transparan, serta mudah diakses oleh publik," ujar
Wamen Ossy dalam sesi pemaparan di Grand Mercure Hotel Kemayoran,
Jakarta.

Comments
Post a Comment